Sosialisasi dan Pemeriksaan Kesehatan Pegawai dan WBP Rutan Donggala

WhatsApp Image 2024 04 18 at 12.42.20

Donggala – Semarak Hari Bakti Pemasyarakatan Ke-60, Rutan Donggala Kanwil Kemenkumham Sulteng menggelar kegiatan Sosialisasi Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) pada Kamis (18/04) pagi waktu setempat.
 
Mengusung tema kegiatan “Pemasyarakatan Sehat”, giat ini dibuka langsung oleh Suwandi selaku Karutan Donggala didampingi Pejabat Struktural dan pegawai serta WBP Rutan Donggala.
 
Sosialisasi PHBS yang dibawakan oleh dr. Longginus Arief tersebut berisi materi tentang pentingnya menjaga kebersihan diri, lingkungan, dan makanan. Dokter yang sehari-hari bertugas di Rutan Donggala tersebut juga memberikan tips-tips praktis untuk menerapkan PHBS dalam kehidupan sehari-hari, seperti mencuci tangan dengan sabun dan air mengalir sebelum dan sesudah makan, menggunakan toilet yang bersih dan sehat, serta membuang sampah pada tempatnya. Dirinya juga mengingatkan para hadirin bahwa PHBS merupakan perilaku yang harus dipraktikkan secara terus menerus agar menjadi suatu kebiasaan.
 
Suwandi selaku Karutan Donggala menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan kesadaran para warga binaan tentang pentingnya menjaga kesehatan dan kebersihan diri maupun lingkungan.
 
“Kami berharap dari kegiatan ini para warga binaan dapat memahami pentingnya PHBS dan menerapkannya dalam kehidupan sehari-hari, sehingga dapat menjaga kesehatan dan kebersihan diri maupun lingkungan mereka.” ujarnya.
 
Usai sosialisasi, giat berlanjut dengan pemeriksaan kesehatan kepada para WBP dan pegawai yang hadir dalam giat tersebut. Berdasarkan hasil pemeriksaan, rata-rata pegawai dan WBP dalam kondisi sehat dan tidak mengalami masalah kesehatan yang membutuhkan tindakan lebih lanjut.
 
-Humas Rutan Donggala-
 

logo besar kuning
 
RUMAH TAHANAN NEGARA KELAS IIB DONGGALA
KANWIL KEMENKUMHAM SULAWESI TENGAH

Jln. Banawa No.214, Kel. Ganti, Kec. Banawa, Kab. Donggala KP.94351
Telp/Fax : 0457-71260

Email Kehumasan
humas.satker@kemenkumham.go.id 

Email Aduan
Pengaduan.satker@kemenkumham.go.id 

Hari ini10
Kemarin83
Minggu ini212
Bulan ini93
Total 19123

02-05-2024